ONE DAY ONE SIROH
??MATERI 116 JILID 4??
Sahabat fillahku, mari kita lanjut kisahnya. ??
???Kaum Muslimin Menang???
Sahabat fillahku, siasat para utusan Quraisy itu sederhana saja.
" Paduka " kata mereka kepada Najasyi keesokan harinya, sesungguhnya kaum Muslimin menuduh keji terhadap Isa anak Maryam. "
Mendengar itu, Najasyi terkejut. Dia langsung memanggil Ja'far dan teman-temannya.
" Benarkah kalian menuduh Isa anak Maryam dengan tuduhan yang jelek? " tanya Najasyi.
Ja'far kembali menjawab dengan tenang. " Tentang dia, pendapat adalah seperti yang dikatakan Nabi kami. "Dia adalah hamba Allah dan utusan-Nya. Ruh-Nya dan firman-Nya yang disampaikan perawan Maryam. "
Najasyi turun dari singgasananya dengan mata berbinar gembira. Dia mengambil sebuah tongkat dan membuat garis lurus diatas tanah.
" Antara agama Tuan-Tuan dan agama kami, " katanya penuh gembira bercampur haru , " sebenarnya tidak lebih dari garis ini. "
Nyata bagi Najasyi bahwa kaum Muslimin mengakui Nabi Isa, mengenal adanya Kristen, dan menyembah Allah.
Kedua utusan Quraisy pun pulang dengan tangan hampa. Tidak ada celah bagi tuduhan atau siasat yang mereka lancarkan. Pil pahit ini akan segera sampai kepada para pemuka Quraisy di Mekah.
Setelah itu kaum Muslimin tinggal di Habasyah dengan perasaan aman dan tentram.
Bagaimana kisah selanjutnya?
Kita lanjutkan besok yaa..insya Allah ??
?Catatan Tambahan?
??Negus??
Negus adalah sebutan untuk raja Habasyah. Dahulu kerajaan Habasyah bersekutu dengan Kerajaan Saba dan harus membayar upeti yang disebut nags kepada Kerajaan Saba. Dari kata nags inilah timbul kata negus yang oleh orang Arab diucapkan Najasyi. Ketika kaum m
Muslimin berhijrah ke Habasyah penduduk negeri itu sudah 300 tahun lamanya memeluk agama Kristen.
??MATERI 116 JILID 4??
???????????????
Most Read
- "ODOS" Materi 167 Jilid 5 ( Sarang Laba-Laba )
- Gemar Mabuk dan Berjudi - OneDayOneSirah
- "ODOS" MATERI 30 JILID 1 ( Yang Menyusukan )
- Pembelahan Dada - OneDayOneSirah
- Muhammad Kembali ke Dusun - OneDayOneSirah
- Jazirah Arab - OneDayOneSirah
- Keberanian Nabi Ibrahim AS - OneDayOneSIrah
- Nenek Moyang Nabi Muhammad SAW - OneDayOneSirah
- Mekah - OneDayOneSirah
- Biodata Rasulullah - OneDayOneSirah