ONE DAY ONE SIROH
??MATERI 137 JILID 5??
?Setelah Abu Thalib Tiada?
Ketika ibunya wafat, Fatimah Az Zahra baru berusia tiga tahun. Anak perempuan yang matanya masih basah karena baru kehilangan ibunya itu kini melihat ayahnya dihina orang sejadi-jadinya. Para tetangga mereka seperti Hakam bin Ash, Uqbah bin Abu Muith, Adi bin Hamra, dan Abu Lahab sangat sering melempar batu ketika ayahnya sedang shalat. Bahkan tidak cuma batu, tetapi juga jeroan kambing. Jeroan kambing itu pernah mereka melemparkan ke dalam panci masakan Rasulullah yang siap disajikan.
Kejadian paling ringan yang pernah menimpa Rasulullah adalah ketika seorang Quraisy pandir mencegatnya di jalan dan secara tiba-tiba menyiramkan tanah ke atas kepala beliau. Rasulullah tidak membalas hinaan itu. Beliau pulang ke rumah dengan kepala yang penuh tanah.
Di rumah, Fatimah membersihkan kepala ayahnya sambil menangis.
Sahabat fillahku, tidak ada yang lebih pilu rasanya hati seorang ayah dibanding mendengar tangis anaknya. Apalagi yang menangis ini adalah anak perempuan yang baru saja ditinggal mati ibunya. Hampir kaku rasanya Rasulullah karena begitu pilu, bahkan beliau hampir saja ikut menangis.
Muhammad adalah ayah yang bijaksana dan penuh kasih sayang pada putri-putrinya. Tak ada lagi yang beliau lakukan menghadapi tangis pilu putrinya selain memohon pertolongan kepada Allah dengan keimanan sepenuh hati.
"Jangan menangis, putriku," begitu yang Rasulullah bisikkan kepada Fatimah sambil menghapus air matanya, "sesungguhnya Allah akan melindungi ayahmu."
Rasulullah kemudian berkata, "Sebelum wafat Abu Thalib, orang-orang Quraisy itu tidak seberapa menggangguku."
Apa yang kemudian beliau lakukan untuk melepaskan diri dari tekanan Quraisy yang semakin menjadi-jadi?
Kita lanjutkan kisahnya besok ya...insyaa Allah ??
?Catatan Tambahan?
??Tindakan Bengis Abu Lahab??
Sepeninggal Abu Thalib, Abu Lahab terpilih sebagai ketua Bani Hasyim. Segera setelah ia terpilih, Abu Lahab menyatakan melepas perlindungan terhadap diri Rasulullah dengan memberikan pengumuman secara terbuka di Pasar Ukazh dan di Ka'bah. Ini adalah tindakan yang amat kejam, sampai Rasulullah sempat minta perlindungan dari keluarga selain Bani Hasyim.
??Kisah diambil dari buku Muhammad Teladanku Jilid 5??
??MATERI 137 JILID 5??
??????????????????
Most Read
- "ODOS" Materi 167 Jilid 5 ( Sarang Laba-Laba )
- "ODOS" MATERI 30 JILID 1 ( Yang Menyusukan )
- Gemar Mabuk dan Berjudi - OneDayOneSirah
- Pembelahan Dada - OneDayOneSirah
- Keberanian Nabi Ibrahim AS - OneDayOneSIrah
- Jazirah Arab - OneDayOneSirah
- Muhammad Kembali ke Dusun - OneDayOneSirah
- Mekah - OneDayOneSirah
- Biodata Rasulullah - OneDayOneSirah
- Nenek Moyang Nabi Muhammad SAW - OneDayOneSirah